Thursday 4 August 2016

Free Download Game Limbo PC Full Version

Leave a Comment

Limbo Game





Bermain Limbo pertama kali tidak terasa seperti bermain game lainnya. Pada awal game kamu akan langsung disambut dengan adegan pembuka dimana terang mulai muncul dari kegelapan. Namun setelah beberapa lama tidak ada yang terjadi dan kamu akan sedikit bingung, tidak ada tombol start game atau tutorial. Saya bahkan berpikir game ini crash atau hang tetapi ketika tap dan slide membabi buta di layar untuk mencoba sesuatu maka karakter di layar mulai bergerak dan dititik itulah kamu masuk ke dalam dunia Limbo yang mengagumkan.

Sama seperti karakter anak kecil yang kita mainkan, kita sebagai pemainnya juga akan dibuat kebingungan dengan gamenya. Ini membuat kita merasakan juga kebingungan si anak tersebut, tidak ada tutorial cara bermain atau interface. Game ini pun hanya mempunyai fitur pause dan rewind saja.



Tugas kamu dalam game ini adalah memandu sang anak melewati dataran gelap untuk mencapai tujuan akhir. Seiring perjalanan kamu akan mulai mengetahui apa yang terjadi sebenarnya. Tenang, tidak akan ada spoiler di ulasan kali ini, just in case kamu memutuskan untuk membelinya. Untuk menggerakkan karakter kamu cukup swipe dan tahan ke arah depan atau belakang dan sang anak akan mulai bergerak ke arah tersebut. Kamu juga dapat swipe ke atas untuk melompat.

Seiring kamu berjalan maka kamu akan menemukan berbagai jebakan, rintangan dan juga musuh. Tugas kamu adalah mencari cara untuk melalui rintangan tersebut, namun di sinilah letak keseruan game ini. Contohnya kamu akan menemukan sebuah troli yang menghalangi jalan kamu sehingga kamu harus menariknya. Di sini kamu bisa berjalan kedekat troli tersebut dan lalu karakter kita akan mulai memegang troli, kamu bisa tap dan tahan troli ke arah belakang untuk menariknya. Tapi ingat ini semua tidak diberitahu kamu harus mencoba sendiri dengan akal kamu dan menemukan kontrol-kontrol baru.

Seiring permainan berlanjut rintangan dan jebakan semakin sulit dan juga kreatif. Salah satu bagian favorit saya di awal game ini yaitu ketika kamu menghadapi laba-laba raksasa. Kamu diharuskan untuk menggunakan perangkap untuk mematahkan kaki laba-laba tersebut namun perangkapnya terletak di atas pohon yang tinggi. Solusinya sederhana, masuk akal dan membutuhkan kesabaran.



Keindahan dalam game Limbo adalah jarang sekali ada jebakan atau rintangan yang sama. Setiap kali kamu melewati sebuah daerah maka rintangan yang kamu hadapi selalu berbeda dan itu yang membuatnya menjadi game yang sangat solid. Namun di sisi lain kamu akan sering mati dalam game ini (ratusan kali) karena memang game ini tidak dirancang untuk dipecahkan dalam 1 kali jalan. Biasanya kamu harus mengamati apa yang terjadi jika kamu melakukan a atau b, bahkan terkadang sebuah puzzle dapat diselesaikan hanya dengan berdiam dan menunggu sesuatu terjadi.

Di sinilah Limbo juga membawa element of surprise-nya, ketika kamu sedang enak-enak berjalan secara pelan-pelan tiba-tiba ada laba-laba raksasa yang datang dan lalu menggulung kamu menjadi kepompong. Atau ketika melompati platform yang kelihatannya cukup aman tiba-tiba jebakan besi berat jatuh dari atas. Hal tersebut akan membuat kamu kaget, belum lagi ditambah dengan suasana yang gelap.

Overall gameplay Limbo sangatlah keren, kreatif, tidak dapat diduga, menantang dan juga cukup memacu jantung. Jarang sekali mobile game yang mempunyai kualitas seperti ini dimana pemain dapat dibuat larut dalam gamenya.


System Requirements and Download


Operating System: Windows XP, Vista, 7
CPU: 2 GHz Processor
RAM: 512MB
Hard Disk Space: 150MB
Video Card: 5 years or younger.
Integrated graphics and very low budget cards may not work. Shader Model 3.0 requiredDirectX®: 9.0c




If You Enjoyed This, Take 5 Seconds To Share It

0 comments:

Post a Comment